Jumat, 09 Mei 2014

Telur Ayam dan Kandungannya

Sebagai satu dari makanan 4 sehat 5 sempurna, telur juga dapat di olah menjadi berbagai makanan yang lezat, kaya gizi dan sumber energi. Kami menjual telur ayam negeri (ras) yang segar, bersih dan terkontrol kualitasnya.
Secara umum, kandungan zat gizi telur ayam negeri (ras) dan telur ayam kampung adalah sama.

Karena telur ayam merupakan sumber protein hewani dan mengandung hampir semua zat gizi essensial  (seperti asam lemak tidak jenuh dan vitamin serta mineral) maka telur sangat baik untuk anak-anak dan orang dewasa, penderita diabetes (kencing manis) dan wanita yang ingin sehat dan langsing.
Telur ayam tersusun atas 1/3 kuning telur dan 2/3 putih telur. Kuning telur mengandung 50% air dan sepertiganya adalah lemak, trigliserida (65,5%), fosfolipid (28,3%) dan kolesterol (5,2%).  Sedangkan putih telur lebih cair mengandung 90% air, protein, karbohidrat, ion anorganik dan tidak mengandung lemak dan kolesterol. 
Sebagai perbandingan, berikut kami berikan perbandingan nilai gizi yang terdapat pada telur, daging ayam dan susu yaitu sebagai berikut :

NILAI GIZI TELUR AYAM, DAGING AYAM DAN SUSU
ZAT GIZI / 100g
Telur Ayam
Daging Ayam
Susu
Kalori (kkal)
173
404
6.1
Protein (g)
13
18.2
3.2
Lemak (g)
13
25
3.5
Hidrat Arang (g)
0.1
-
4.3
Kolesterol (g)
550
60
-
Vitamin A (mcg)
660
243
130
Vitamin D (mcg)
1.3
-
-
Vitamin E (mg)
2.1
-
-
Vitamin B (mg)
0.4
0.8
0.03
Vitamin B12 (mcg)
1.8
-
-
Riboflavin (mg)
0.3
0.16
-
Asam Nicotenat (mg)
0.1
0.12
1
Cholin (mg)
504
-
-
Pyrodorin (mg)
0.25
-
-
Asam Folat (mg)
70
-
-
Inositol (mcg)
33
-
-
Biotin (mcg)
22.8
-
-
MINERAL / 100g
Telur Ayam
Daging Ayam
Susu
Ca (mg)
60
14
143
P (mg)
240
200
60
Fe (mg)
2.2
1.5
1.7
Mg (mg)
12
-
-
K (mg)
149
-
-
Na (mg)
177
-
-
Zn (mg)
1.3
-
-
Sumber : Anggorodi, "Ilmu Makan Ternak Umum", 1987.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar